Saturday, December 21, 2019

Berapakah Kuota Bagasi Masing-Masing Maskapai?

Hi guys! Bagi kalian yang hobi traveling naik pesawat terbang; pasti sangat memperhatikan kuota bagasi pesawat, bukan? :D Apalagi bagi kalian yang berencana mau belanja, biasanya lumayan concern dengan hal ini. Bahkan diantara kita ngga segan untuk nambah bagai bila diperlukan.
Tapi apakah kalian pernah memperhatikan berapa kuota bagasi masing-masing maskapai domestik?


Aturan kuota bagasi masing-masing maskapai berbeda-beda, jika kita memaksa menambah kuota pada hari H penerbangan, maka konsekuensinya adalah isi koper harus dikeluarkan paksa atau dikurangi. Hal ini akan membuat kita malu dan lebih repot lagi karena harus mengurangi beban bagasi. Jika kalian ingin tahu berapa kuota bagasi pesawat agar kedepannya tidak kecewa maka bisa lihat daftar di bawah ini.
Aturan untuk masing-masing bagasi adalah sebagai berikut:
  1. Citilink
    Untuk bagasi citilink penumpang maksimal 20 kg, bagasi dalam setiap maskapai memang berbeda disesuaikan dengan jarak tempuh, berat, dan kapan keberangkatan. Jika penumpang mengalami kelebihan berat bagasi tetap bisa dinaikkan dengan charge biaya bagasi sesuai dengan bentuknya.
    Namun, jika di dalam pesawat sudah benar-benar penuh maka kuota bagasi penumpang yang berlebih terpaksa harus menunggu waktu pengiriman selanjutnya. Untuk penerbangan internasional maka kuota bagasi hanya dibatasi 10 kg. Untuk bagasi kabin juga tetap disediakan maksimal 7 kg namun sebaiknya kita membawa barang bawaan seperlunya saja.
  2. Garuda Indonesia
    Untuk maskapai kelas ekonomi bagasi maksimalnya 20 kg, kelas bisnis 30 kg, kelas satu 40 kg. Sedangkan, untuk bagasi kabin maksimal 7 kg dan punya lebar tidak lebih dari 115 cm. Bagasi memang menyesuaikan dengan kelasnya, semakin tinggi maka semakin besar. Penumpang seharusnya membawa perlengkapan yang dinilai penting dan cukup namun apabila harus naik maka ditambahkan charge lagi. Bisa juga dengan ikut penerbangan selanjutnya khusus bagasi.
  3. Lion Air
    Maskapai yang satu ini menerapkan sistem bagasi 0 kg artinya penumpang wajib membayar biaya saat check-in. Bagasi yang dibawa harus diukur panjang, lebar dan tingginya agar bisa menyesuaikan dengan bentuk kabin. Untuk bagasi kabin rata-rata 7 kg sedangkan kuota bagasi maksimal 30 kg. Isi dari bagasi jangan sampai ada berbau tajam seperti durian karena mengganggu udara sekitar.
  4. Air Asia
    Untuk bagasi penerbangan domestik maksimal 15 kg, ada pula ketentuan bagasi kabin 7 kg dengan luas tidak lebih dari 800 cm2. Ketika penumpang ingin membawa bagasi maka di dalam pesawat terutama kabin hanya boleh satu tas laptop besar dan satu tas kecil.
  5. Sriwijaya Air
    Bagasi maskapai ini maksimal hanya 15 kg dan 10 kg sedangkan bagasi kabin hanya 7 kg saja. Jika kita membawa barang bawaan untuk di area tempat duduk maka sebaiknya secukupnya saja. Bagasi kabin luasnya 800 cm2 saja dan tidak boleh lebih dari luas tersebut.
Larangan Bagasi
Pada umumnya, bagasi berisi banyak kebutuhan namun penumpang dilarang membawa benda tajam seperti pisau, silet, bahan kimia berbahaya, bahan menyengat, mercon atau petasan, pemicu api. Untuk daftar yang dilarang nantinya akan dipisahkan dan diberikan kembali dengan beli bagasi pesawat jikalau memang diperlukan saat tiba di tempat tujuan. Naik pesawat dengan jumlah bagasi yang berlebihan memang mengundang masalah baru seperti ketidakstabilan pesawat. Kebanyakan kecelakaan pesawat disebabkan karena overload bagasi dan terlalu bervariasi barang bawaannya. Dengan demikian, kita bisa mengatur bawang bawaan sebelum naik dan setelah naik agar tidak terjadi kelebihan bagasi total pesawat. Sisanya bisa kita paketkan melalui jalur darat agar lebih aman :)

Ada kekhawatiran tertentu jika kita membawa bagasi terlalu banyak karena model koper dan warna bisa saja sama, ada kasus tertukar dan menjadi masalah kedepannya. Untuk itu, kode barcode bagasi harus cermat dan disimpan dalam bentuk tiket yang dicetak. Dalam tiket pesawat memang ada kode bagasi dan bisa dicocokkan ketika kita turun dari pesawat. Sebelum turun dari pesawat pramugari biasanya akan menginstruksikan bahwa bagasi ada di bagian ruangan tertentu dan kita bisa segera mengambil secara bergantian dan berurutan. Petugas akan mendata bagasi sesuai dengan urutan nomor kursi sehingga ketika kita masuk koper kita bisa segera terlacak.





Demikian info seputar bagasi pesawat, semoga berguna ya guys!
Terima kasih sudah mampir :D

1 comment :

I do appreciate every comment of yours :D
Thanks for visiting my blog! Enjoy~