Pages

Friday, April 20, 2018

Ngemil Enak & Sehat Dengan Heavenly Blush Greek Yogurt

Hi guys! Kali ini postnya bertema kesehatan lagi nih :D Siapa bilang untuk jadi sehat itu susah? Hmmm.. jujur aku juga belum bisa bilang kalau gaya hidupku udah sehat. Aku masih doyan mengkonsumsi yang manis-manis, kurang banget olahraga, sering begadang, makan fast food dan kurang makan sayur. Kesibukanku sebagai staff kantor yang kerja dari Hari Senin sampai Jumat, dilanjut dengan kesibukan mengurus rumah; membuatku suka mager untuk olahraga ^_^;; Yah meskipun ngga melakukan olahraga rutin semacam gym, jogging gitu, tapi aku masih melakukan olahraga simpel dengan membersihkan rumah dan cuci baju :p Yaa yang penting berkeringat lah ya hehe.


Satu kebiasaan yang hampir setiap hari kulakukan adalah mengkonsumsi yogurt. Keluarga, suami dan temen-temen kantor tau banget kalau aku sering beli dan minum yogurt; terutama Greek Yogurt! :) Sebelum berangkat ke kantor, siapin yogurt untuk diminum setelah lunch, dan kalau lagi ngga malas aku kadang mengkonsumsi yogurtnya bersama dengan buah. Nanti aku akan tunjukin tips gampang jadiin yogurt sebagai dessert ya :D
Sebelum itu kalian perlu tau dulu manfaat dari Greek Yogurt apa sih?



Manfaat Greek Yogurt Bagi Kesehatan

  1. Lebih kaya protein dibanding yogurt biasa
    Greek Yogurt memiliki tekstur yang kental dan padat dibanding yogurt biasa. Orang Yunani secara tradisional menyaring susu terfermentasi ini untuk membuat Greek Yogurt yang kaya protein.
  2. Lebih rendah lemak
    Yogurt biasa mengandung semua nutrisi susu, namun mengandung lemak yang tinggi. Sedangkan pada Greek Yogurt, proses penyaringan ini membuat protein susu tetap tinggal dalam yogurt tapi lemaknya berkurang.
  3. Bagus untuk diet
    Yogurt dapat membantu membakar lemak karena mengandung protein tinggi dan asam amino yang tinggi. Cocok bagi orang yang sedang program pembentukan tubuh tapi tetap ingin tinggi protein, karena dalam 100 gram Greek Yogurt terdapat 9 gram protein. Greek Yogurt dapat membantu membangun massa otot, melawan pertumbuhan lemak dan membuat perut kenyang lebih lama.
  4. Cocok dikonsumsi orang dengan Lactose Intolerence
    Greek Yogurt rendah lemak dan rendah gula sehingga bisa dikonsumsi juga oleh orang yang memiliki masalah intoleran laktosa.
  5. Dapat mencegah Demensia
    Karena Greek Yogurt kaya akan vitamin B12 (yang berperan penting dalam meningkatkan sistem saraf dan sel-sel otak); dengan mengkonsumsi Greek Yogurt kita dapat mencegah penyakit Demensia atau kepikunan, dan juga depresi.
  6. Memperlancar Pencernaan
    Bukan rahasia lagi kalau Yogurt bisa memperlancar pencernaan dan membuat usus jadi lebih sehat :)


Sekarang saatnya aku perkenalkan ke kalian, Greek Yogurt yang enak dan gampang ditemukan di mini market deket rumah; *jeng jeng* yaitu Heavenly Blush Greek Yogurt :D


Sebelum aku nyobain Heavenly Blush yang versi Greek Yogurt ini, aku sering banget minum Heavenly Blush Yogurt Drink dan Tummy Yogurt Drink :D Apalagi kalo pas ada promo di Ind*maret, bisa kalap beli buat stok di kulkas. Harga Heavenly Blush Greek Yogurt ini sendiri sekitar Rp. 14.000 - 16.000 untuk 200ml.

Greek Yogurt dengan desain perkotaan Yunani



INFORMASI GIZI

Energi Total 180 kkal
Lemak Total 7 gram
Protein 7 gram
Karbohidrat Total 23 gram
Gula 14 gram
Natrium 60 mg
Kalium 260 mg
Kalsium 251 mg
Biasanya untuk minuman atau makanan yang akan aku konsumsi, aku selalu memperhatikan kandungan gulanya. Dan menurutku gula 14 gram di sini masih batas yang sangat wajar. Kalau kalian cobain yogurtnya, menurutku juga minim lho manisnya :D Bukan yang plain gitu, tetep enak tapi ngga begitu manis.
Kekentalannya juga menurutku pas, masih bisa disedot dengan sedotan Heavenly Blush yang unik dan bisa dipanjang pendekkan :D


Resep Ngemil Enak & Sehat Pake Yogurt


Apakah kamu orang yang suka ngemil juga? Tapi apakahmu cemilan udah sehat? Atau cemilanmu terlalu tinggi gula atau kebanyakan MSG? Sekarang saatnya beralih cemilan dengan Yogurt nih :D Kalau cuma mengkonsumsi Greek Yogurt Plain, kadang kan bosan ya... Nah sekarang aku mau kasih tau caranya makan Greek Yogurt dengan asik; dan tentunya ngga bakal bikin gemuk ^_^


1. FRUIT FROZEN YOGURT
Di sini aku menggunakan turbo chopper, yang biasanya dipakai untuk mencacah bawang dan sayuran. Kalian juga bisa menggunakan blender kalau punya :D Bahannya hanyalah 1 buah Heavenly Blush Greek Yogurt beku, dan buah-buahan.

Siapkan pisau yang agak besar, karena kita akan memotong bungkus tetra pack Yogurt yang udah dibekukan di freezer selama minimal 24 jam.

Potong di atas talenan dan dibagi 3 bagian, potong lagi lebih kecil agar lebih mudah dihancurkan.

Masukkan ke dalam turbo chopper (atau blender); tidak perlu menggunakan air tambahan. Langsung eksekusi dan biarkan mata pisaunya menghancurkan yogurtnya sampai lembut.

Hias dengan granola dan buah kesukaan kalian, maka jadilah frozen yogurt yang siap untuk dikonsumsi :D Aku cobain ini juga ke suamiku dan dia suka banget. Kebetulan dia ngga suka yogurt tapi yang ini dia mau; karena menurutnya Greek Yogurt Heavenly Blush ini ngga gitu manis dan asamnya pas ;)



2. FRUIT SMOOTHIE
Kalau resep yang ini gampang banget dah, bisa dibuat makan pagi juga. Siapkan 1 buah Heavenly Blush Greek Yogurt, Kismis, Granola, dan minimal 2 Macam buah.

Tuang Greek Yogurt dalam mangkok (lebih baik dalam keadaan dingin) dan hias sesuai selera :D Voila! Breakfast sehat penuh serat udah bisa dikonsumsi. Makan Yogurt di saat perut kosong sebenarnya kurang disarankan yah, karena Yogurt itu rasanya asam. Jadi breakfast ini sebagai alternatif aja kalau lambung kalian kuat ^_^ Lagipula Greek Yogurtnya asamnya pas kok, ngga berlebihan.



Dengan 2 resep simpel (ngga neko-neko) ini aja udah bisa menyajikan dessert yang enak dan ngga ngebosenin. Bisa divariasi dengan buah-buah sesuai selera kok :D Asal ngga pake sirup ya! Kan tujuannya mau lebih sehat :P Jadi no gula tambahan hehe.

Yang pasti, hal yang aku rasakan setelah rutin mengkonsumsi Greek Yogurt itu adalah: Pencernaan sehat, lebih ngga gampang lapar, mood membaik (bisa jadi mood booster lho!), dan bikin happy :D


Udah siap hidup sehat dengan Heavenly Blush Greek Yogurt? :D
Jangan lupa bawa ke kantor atau kampus ya!



Sumber:
https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20180227212450-262-279291/manfaat-greek-yogurt-dari-jaga-pencernaan-sampai-bantu-diet
https://www.liputan6.com/health/read/2853829/3-alasan-anda-perlu-konsumsi-greek-yogurt-setiap-hari

2 comments:

I do appreciate every comment of yours :D
Thanks for visiting my blog! Enjoy~